Orang Tua Jackson GOT7 Sempat Larang Jadi Trainee, “Kamu Bakal Diculik dan Tinggal di Gua”
Jackson Wang, salah satu anggota dari boy group GOT7 ini hadir sebagai bintang tamu dalam program Amerika Serikat, The Kelly Clarkson Show, dan membagikan kisah hidupnya.
Jackson membahas kembali perjuangan untuk membujuk sang ayah, seorang atlet anggar dan ibu yang merupakan atlet gimnastik, untuk merelakannya menjadi seorang trainee idol di Korea Selatan.
“Aku membutuhkan waktu tujuh bulan untuk membujuk mereka”, tukas Jackson yang mendapat pujian dari Kelly atas kegigihan Jackson dalam mengejar mimpinya.
Jackson akui bahwa kedua orang tuanya khawatir mengenai dirinya yang lulus audisi trainee di Korea dan akan memasuki dunia hiburan, “Kau tahu apa yang mereka bilang tentang dunia hiburan… mereka akan menculikmu dan membuatmu tinggal di gua”, tutur Jackson yang reka ulang kekhawatiran ibu ayahnya pada masa itu.
Idol yang baru saja kembali dengan lagu “Blow” menambahkan, “Setelah aku debut sebagai penyanyi, aku kembali dan melakukan konser serta mengundang ayahku dan dia berkata, ‘Jackson, kami percaya denganmu sejak awal'”, jelas Jackson mengenai respon sang ayah yang berbeda dengan sebelum Ia berangkat ke Korea, mengundang tawa di lokasi syuting.
Kalian dapat menyaksikan cuplikan dari kisah Jackson GOT7 di The Kelly Clarkson Show melalui video di bawah ini! (www.kpopchart.net)