MONSTA X Raih Kemenangan Pertama di Program Musik Dengan “LOVE”
MONSTA X, boy group yang berada di bawah naungan Starship Entertainment tersebut meraih trofi pertama mereka untuk lagu comeback, “LOVE”.
Pada hari Rabu (04/05), program musik MBC M Every, Show Champion telah mengumumkan pemenangnya untuk pekan ini.
MONSTA X bersama lagu terbaru mereka yang bertajuk “LOVE” berhasil unggul dari PSY, Moonbyul, Miyeon, dan Lim Young Woong.
Boy group dengan nama penggemar MONBEBE tersebut kantongi 4383 poin untuk skornya, disusul oleh Lim Young Woong, Moonbyul, PSY, dan Miyeon secara berurutan hingga posisi kelima.
Selamat kepada MONSTA X atas kemenangan pertamanya di program musik untuk lagu “LOVE”! (www.kpopchart.net)