Choa Eks AOA Kembali Rilis Teaser Cantik Jelang Debut Solo
UPDATE:
Choa akan yang segera debut sebagai penyanyi solo telah merilis beberapa foto teaser terbaru.
Artikel Asli:
Park Choa, atau yang juga dikenal dengan nama Choa telah memulai perilisan teaser untuk debut solonya.
Tepat pada hari Jumat, 1 April 2022, agensi GreatM Entertainment yang menaungi Choa telah merilis teaser pertama untuk debut solo artisnya, dengan tema musim semi.
Debut solo dari Choa tersebut telah dijadwalkan untuk dilakukan pada 9 April 2022 mendatang, pada pukul 18.00 KST.
Choa juga diketahui telah rampungkan syuting MV-nya serta dalam persiapan akhir perilisan berbagai karya terbarunya.
Apakah kalian sudah tak sabar untuk menyambut debut Choa pasca hiatus selama kurang lebih 3 tahun? (www.kpopchart.net)