CRAVITY Pertaruhkan Segalanya Untuk Dapatkan Cinta Dalam MV Comeback “Adrenaline”
Penantian dari para penggemar CRAVITY akhirnya telah berakhir yang mana kesembilan pria tampan ini resmi kembali dengan video musik untuk lagu terbaru mereka.
Pada hari Selasa (22/03), CRAVITY telah resmi merilis video musik terbaru untuk lagu bertajuk “Adrenaline” melalui saluran Youtube agensinya, StarshipTV.
CRAVITY suguhkan lagu dengan nada yang semangat, serta video musik yang menampilkan keseruan di sekolah.
Sementara itu, “Adrenaline” merupakan lagu utama dari full album bagian kedua yang bertajuk Liberty : In Our Cosmos.
Tak berlama-lama lagi, langsung saja kita saksikan video musik comeback dari CRAVITY dengan “Adrenaline” di bawah ini. (www.kpopchart.net)