Apink Siap Rilis Lagu Penggemar Untuk Rayakan 11 Tahun Debutnya!
Girl group Apink yang berada di bawah naungan IST Entertainment ini akan segera menyuguhkan konten spesial kepada para penggemar di hari ulang tahun mereka.
Apink yang awali debut mereka pada tahun 2011 silam, tak pernah absen dalam menyuguhkan lagu khusus untuk para penggemar disetiap hari ulang tahun debut mereka, yang mana jatuh pada tanggal 19 April.
Apink (Chorong, Eunji, Bomi, Naeun, Namjoo, Hayoung) dikabarkan juga akan kembali merilis lagu penggemar untuk merayakan 11 tahun debutnya.
Sebelumnya Apink telah kembali dengan merilis album HORN dengan lagu utama “Dilemma”, berhasil menang di berbagai program musik Korea Selatan.
Pinkpanda, apakah kalian sudah tak sabar untuk segera mendengarkan lagu spesial yang disiapkan oleh Apink sebagai perayaan 11 tahun debutnya? (www.kpopchart.net)