Bebe Rexha Akan Gelar Live Streaming Bersama TXT
Boy group TXT dan penyanyi asal Amerika Serikat, Bebe Rexha, akan menggelar siaran langsung bersama-sama.
Bebe Rexha pada hari Selasa (07/04) mengumumkan bahwa ia akan menggelar siaran langsung di akun Instagram miliknya bersama anggota TXT.
Ia mengaku tidak sabar untuk bertemu dengan anggota TXT khususnya Soobin, yang pernah mengaku sebagai penggemar beratnya.
Tidak ada informasi lebih lanjut mengenai live streaming tersebut, selain jadwalnya yang akan dilangsungkan pada 8 April 2020 pukul 10.00 KST besok.
Setelah pengumuman tersebut, nama Soobin juga sempat menjadi trending topik di Twitter, karena ia berhasil menjadi seorang fanboy yang sukses.
Apakah kalian sudah siap untuk menyaksikan siaran langsung Bebe Rexha bersama anggota TXT? (www.kpopchart.net)
Going live on instagram tomorrow with @TXT_bighit! Will finally get to meet SOOBIN and the other members of TOMORROW X TOGETHER 😊
April 7 (USA) / April 8 (Korea)
6pm PST / 9pm EST / 10am KST beberexha on instagram. pic.twitter.com/zg0JwpZGjO
— Bebe Rexha (@BebeRexha) April 7, 2020