Chungha Rilis Logo dan Warna Fandom Resmi
Penyanyi solo Chungha akhirnya memiliki logo dan warna fandom resminya sendiri.
Melalui akun sosial media resmi agensi MNH Entertainment, dirilis gambar logo dan juga warna fandom Chungha.
Logo tersebut terinspirasi dari indahnya bulan sabit, sedangkan warna fandomnya merupakan gabungan dari tiga warna berbeda. Tiga warna tersebut menggambarkan bakat berbeda-beda yang dimiliki oleh Chungha, serta gaya musik yang bervariasi.
Agensi juga merilis video yang memperlihatkan ekspresi Chungha ketika melihat logo dan warna fandomnya. Chungha lalu membacakan deskripsi dari logo tersebut yang berbunyi, “Chungha adalah ‘bulan’ yang tidak pernah diam di tempat dan bekerja keras tanpa henti untuk perubahan dan tantangan. Ia tidak takut menunjukkan dirinya di hadapan publik, dan seperti bulan yang berubah hari demi hari.”
Apakah kalian menyukai logo dan warna fandom resmi Chungha? (www.kpopchart.net)
#청하 #CHUNGHA Official Logo & Colors pic.twitter.com/DpGYdPWn7Q
— MNH ent. (@mnhent_01) December 24, 2017