Kurang Dari Sehari, Penampilan ‘Rookie’ Red Velvet di ‘Music Bank’ Tembus 1,2 Juta Penonton
Kendati menuai banyak respon negatif dari mulai lagu yang dinilai buruk hingga penampilan live perdana di program musik, Red Velvet tetap mencuri banyak perhatian dengan lagu barunya ‘Rookie’.
Pada 3 Februari kemarin, Red Velvet menampilkan lagu barunya ‘Rookie’ di program musik andalan KBS yaitu ‘Music Bank’. Konsep ceria dan penuh warna lagi-lagi diusung Irene cs.
Awal perilisan, lagu ‘Rookie’ dicap oleh netizen sebagai lagu terburuk Red Velvet dibandingkan lagu-lagu sebelumnya. Penampilan live mereka di ‘Music Bank’ juga menuai respon beragam.
Namun sebaliknya, video penampilan live Red Velvet dengan lagu ‘Rookie’ mendapat banyak jumlah penonton dalam waktu kurang satu hari.
KBS merilis video penampilan Red Velvet tersebut ke akun YouTube resmi mereka. Video ini sudah menembus angka lebih dari 1,2 juta tontonan hanya dalam waktu 22 jam setelah dirilis.
Ini menunjukkan bahwa penampilan live ‘Rookie’ Red Velvet mendapat perhatian yang tinggi dari penggemar dan netizen. Tonton penampilan Red Velvet dengan ‘Rookie’ di ‘Music Bank’ pada video berikut. (www.kpopchart.net)